Berikut ini Kuliner baruku ingin menyajikan Cara Membuat Ikan Bakar Gurih untuk anda.
Bahan Ikan Bakar Gurih
- 1 ekor Ikan ukuran sedang
- 5 sdm Kecap Manis
- 3 sdm Minyak untuk tumis
- 2 sdm Air Jeruk Nipis
- 1 sdm Air Asam Jawa
Bumbu Ikan Bakar Gurih
- 3 Cabe Merah Keriting
- 2 buah Cabe Rawit
- 7 siung Bawang Merah
- 4 siung Bawang Putih
- 2 sdt Ketumbar bubuk
- 1 ruas jari Jahe
- 1 sdt Garam
Bahan Sambal Kecap Ikan Bakar
- Kecap ManisTomat
- Cabe Rawit
- Bawang Merah
- Air Jeruk Nipis
Cara Membuat Ikan Bakar
- Bersihkan bagian perut ikan kemudian cuci bersih.
- Masukkan ikan ke dalam wadah rendam dengan perasan air jeruk, aduk secara merata lalu diamkan selama 20 menit.
- Tumis bumbu yang telah dihaluskan sampai harum kemudian tambahkan air asam jawa dan kecap manis dan aduk sampai rata. Angkat
- Olesi ikan dengan bumbu yang telah matang kemudian bakar ikan sambil kembali dioles menggunakan sisa bumbu sampai matang.
Sebenar Membuat Ikan Bakar Sangat Mudah dan Murah tergantung kepada selera dan keinginan anda. Demikian Sajian Resep Ikan Bakar Gurih hari ini semoga bermanfaat untuk anda. Baca juga artikel dari Kuliner baruku dengan Resep cara membuat gado-gado spesial lezat .Terima kasih.
Sumber:http://resepindon.blogspot.tw/2014/04/resep-bumbu-ikan-bakar-gurih-cara.html
0 komentar:
Posting Komentar